Share:                      
 
Bagaimana Caranya Mendapatkan Pertolongan yang Anda Perlukan untuk Hari Ini

13 Desember 2020

Bacaan Hari ini:
Yesaya 43: 2-3 “Apabila engkau menyeberang melalui air, Aku akan menyertai engkau, atau melalui sungai-sungai, engkau tidak akan dihanyutkan; apabila engkau berjalan melalui api, engkau tidak akan dihanguskan, dan nyala api tidak akan membakar engkau. Sebab Akulah TUHAN, Allahmu, Yang Mahakudus, Allah Israel, Juruselamatmu. Aku menebus engkau dengan Mesir, dan memberikan Etiopia dan Syeba sebagai gantimu.”

Ketika Anda menjadi orang Kristen, apakah Anda pernah berharap hidup Anda tiba-tiba akan jadi sempurna?

Jika ya, saya yakin Anda pasti langsung tahu bahwa ada berbagai jenis pencobaan bagi orang Kristen — dalam hal hubungan dengan orang lain, finansial, fisik, dan mental. Beberapa orang mengharapkan kehidupan yang menyenangkan bebas dari masalah. Tapi ini bukan surga!

Kita berdoa agar kehendak Tuhan yang jadi di bumi seperti di sorga — memang pada akhirnya itu akan terjadi dengan sempurna.

Namun di bumi, kehendak Tuhan jarang tergenapi. Segala sesuatu di planet ini telah rusak. Cuaca, perekonomian, tubuh kita, dan hubungan kita dengan sesama tidak selalu berjalan baik. Bisa dipastikan bahwa oleh karena dosa, hal-hal buruk akan terjadi.

Tetapi, kita juga bisa percaya pada janji Tuhan bahwa Dia akan menopang kita di dalam setiap masalah yang akan kita hadapi di bumi ini.

“Apabila engkau menyeberang melalui air, Aku akan menyertai engkau, atau melalui sungai-sungai, engkau tidak akan dihanyutkan; apabila engkau berjalan melalui api, engkau tidak akan dihanguskan, dan nyala api tidak akan membakar engkau. Sebab Akulah TUHAN, Allahmu, Yang Mahakudus, Allah Israel, Juruselamatmu. Aku menebus engkau dengan Mesir, dan memberikan Etiopia dan Syeba sebagai gantimu” (Yesaya 43: 2-3).

Ketika Anda melalui kesulitan dan pencobaan, Tuhan tidak menjanjikan bahwa Anda tidak akan jatuh atau gagal. Anda akan mengalami beberapa masalah yang menimbulkan rasa sakit. Anda akan kebasahan. Tapi Tuhan berjanji bahwa Anda tidak akan tenggelam. Ketika Anda berjalan melewati api, Anda akan kepanasan. Tapi Tuhan berjanji bahwa Anda tidak akan terbakar. Anda akan berhasil melewatinya.

Filipi 4:13 berkata, “Segala perkara dapat kutanggung di dalam Dia yang memberi kekuatan kepadaku.”

Itu bukan berarti Anda dapat melakukan apa pun karena siapa Anda. Itu artinya Anda bisa percaya diri dalam masalah apa pun yang datang sebab Anda menghadapinya dengan kuasa Kristus di dalam Anda.

Mungkin saat ini Anda merasa lemah. Namun kekuatan yang Anda butuhkan akan datang ketika Anda membutuhkannya. Di dalam Doa Bapa Kami tidak dikatakan agar Anda meminta Tuhan menyediakan makanan untuk minggu depan atau bulan depan. Dikatakan agar Anda berdoa, “Berikanlah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya,” yang artinya, mintalah kepada Tuhan kekuatan yang Anda butuhkan cukup untuk hari ini.

Renungkan hal ini:
- Menurut Anda mengapa Tuhan ingin kita meminta kekuatan yang cukup hanya untuk hari ini?
- Apa yang paling Anda khawatirkan? Apa yang terlihat dari kekhawatiran tersebut tentang keyakinan Anda pada janji Tuhan?
- Bagaimana Tuhan telah menunjukkan kepada Anda di masa lalu bahwa Dia tidak akan membiarkan Anda tenggelam di air yang dalam?



Bacaan Alkitab Setahun :
Zakaria 1:1-6; Wahyu 3


Tuhan akan menolong Anda di tengah kesukaran. Dia selalu memberi Anda kekuatan yang Anda perlukan untuk hari ini.
(Diterjemahkan dari Daily Devotional by Rick Warren)


 
Ayo, Download CPGpray :
CPGpray
  Share: